Jumat, 07 Oktober 2016

8 Tips Hindari Penyakit dari Toilet Umum

Jika di rumah hanya penghuni rumah dan tamu saja yang menggunakannya, sedangkan toilet umum tak bisa dihitung berapa banyak yang sudah menggunakannya baik air kecil maupun besar.

toilet


Kita pun memiliki rasa takut tertular penyakit dalam penggunaan toilet umum. Untuk itu, Sahabat perlu perhatikan beberapa hal di bawah ini agar tidak tertular penyakit:

1. Jangan Taruh Barang di Lantai Toilet

Jangan pernah letakkan barang bawaan di lantai toilet. Biasanya kita bawa tas atau semacamnya, jika ada gantungan baju di dalam toilet, sebaiknya gantungkan bawaan disana. Dan lebih aman lagi, jika kita bersama teman, lebih baik titipkan bawaan kita pada teman yang menunggu di luar.

2. Selalu Gunakan Alas Kaki ketika di Toilet

Sebersih dan sekering apapun lantai toilet, itu tetap saja kotor. Maka dari itu, selalu gunakan alas kaki ketika masuk ke toilet. Karena, kuman dan penyakit bisa masuk ke tubuh melalui pori-pori kaki.

3. Sebelum Digunakan, Bersihkan Pinggiran Toilet dengan Air dan Lap dengan Tisu

Sebelum digunakan, bersihkan dulu toilet yang akan kita pakai. Meski toilet terlihat bersih, sekali lagi itu adalah sarang penyakit. Tetap bagian itu kotor.

4. Jangan Sentuh Benda di Toilet secara Langsung

Gunakan tisu sebagai tameng sebelum kamu menyentuh benda-benda di toilet. Tombol flush dan kenop pintu adalah dua barang yang sangat banyak terdapat kuman.

5. Tutup Kloset ketika Menekan Tombol Flush

Setelah kamu selesai menggunakan toilet dan bersiap menyiramnya, jangan lupa tekan tombol flush dengan tisu dan tutup toilet terlebih dahulu. Karena jika tidak ditutup, kuman dapat terbang melalui udara dan mengenaimu.

6. Cuci Tangan

Setelah dari toilet, cucilah tanganmu setidaknya gosok selama 30 detik. Hal ini akan mengurangi kuman yang menempel pada tangan.

7. Hindari Pengering Tangan, Gunakan Tisu untuk Mengeringkan Tangan

Menggunakan pengering tangan meningkatkan risiko penyebaran kuman lewat udara. Oleh karena itu, pakai tisu untuk mengeringkan tangan.

8. Gunakan Cairan Antiseptik

Cairan antiseptik ini dapat digunakan setelah keluar dari toilet. Jadi, jangan lupa dibawa ya.

Ingin sehat dan bijak menggunakan toilet, lakukan tips di atas.

Demikian tips menghindari penyakit dari toilet yang bisa kamu lakukan , ingat hindari penyakit jangan tunggu penyakit mendatangi anda, cara-cara di atas kamu bisa rekomendasikan ke teman-teman sekitarmu dengan cara mengeshared dan menglike, jika ada pertanyaan silahkan komentar atau melakukan contact us ke kami.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar